News

HPN 2026, PWI Jatim Siapkan Piala Prapanca untuk Karya Jurnalistik Terbaik

13 Jan 2026 by Author
photo

SURABAYA, 11 JANUARI 2026 — Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Jawa Timur resmi menggelar lomba karya tulis dan foto jurnalistik Piala Prapanca dalam rangka memperingati Hari Pers Nasional (HPN) 2026. Ajang ini dibuka untuk wartawan cetak maupun online, dengan hadiah uang tunai dan trofi bergengsi bagi para pemenang.

Keputusan penyelenggaraan lomba tersebut ditetapkan dalam rapat HPN 2026 yang digelar di Kantor PWI Jawa Timur, Jalan Taman Apsari, Surabaya, Jumat (9/1/2025). Salah satu fokus utama rapat adalah pemberian penghargaan bagi karya jurnalistik terbaik yang telah dipublikasikan sepanjang tahun 2025.

Ketua PWI Jawa Timur, Lutfil Hakim, mengatakan lomba ini menjadi bentuk apresiasi sekaligus motivasi bagi insan pers agar terus menghasilkan karya jurnalistik berkualitas.“Silakan wartawan menyiapkan dan memilih karya terbaiknya untuk dikirim ke panitia HPN PWI Jatim,” ujarnya.

Ia menegaskan, karya terbaik hasil penilaian tim juri akan diumumkan dan diberikan penghargaan pada puncak peringatan HPN Jatim 2026 dalam bentuk Piala Prapanca PWI Jatim.

Lomba ini terbuka untuk karya tulis dan foto jurnalistik yang dimuat di media cetak maupun online berbadan hukum pers. Karya harus memenuhi kaidah jurnalistik, mengangkat isu atau peristiwa di wilayah Jawa Timur, dan dapat berupa karya individu maupun tim dengan mencantumkan nama anggota.

Peserta boleh berasal dari anggota PWI Jawa Timur maupun wartawan nonanggota, dengan ketentuan maksimal mengirimkan tiga karya yang telah terbit pada periode 1 Januari–31 Desember 2025. Untuk kategori foto jurnalistik, karya hitam putih atau berwarna wajib memiliki sisi terpendek 18 cm atau ukuran 10R, disertai bukti pemuatan.

Seluruh naskah dan karya dikirim menggunakan surat pengantar dari pemimpin redaksi atau kepala biro dalam amplop tertutup ke Panitia HPN PWI Jatim, Jalan Taman Apsari 15–17 Surabaya, paling lambat 25 Maret 2026.

Dalam rapat tersebut juga ditetapkan susunan panitia HPN 2026 PWI Jawa Timur. Syaiful Anam ditunjuk sebagai Ketua HPN 2026 PWI Jatim, dengan koordinator kegiatan antara lain Tarmuji (Lomba Tulis dan Awarding), Budi Purna (Lomba Foto), Sokip dan Yuristiarso Hidayat (Seminar dan FGD), serta Abdul Rouf (Bakti Sosial dan Donor Darah).

Sementara itu, Andy Setyawan dipercaya sebagai Koordinator Tret-tret HPN ke Banten dan Iskandar Pribowo sebagai Koordinator Resepsi Puncak HPN. Seluruh pengurus PWI Jawa Timur turut dilibatkan dalam kepanitiaan.

“Insya Allah, resepsi puncak HPN PWI Jatim akan digelar di Balai Kota Surabaya,” pungkas Lutfil Hakim.

Agenda kegiatan lainnya akan disesuaikan dengan rangkaian HPN 2026 PWI Pusat serta PWI kabupaten/kota se-Jawa Timur.

Scroll to Top